Neo-Demokrasi
Jatim Politik Pemerintahan

Target Kembangkan UKM dan Komunitas Seni & Budaya untuk Daya Tarik Pariwisata

Sri Hartatik bersama Komunitas Seni dan Sepeda Onthel.

Kediri.NEODEMOKRASI.COM. Petani di dusun Dawuhan, desa Kawedusan kecamatan Plosokaten, Kediri,  merasa  paling sedih jika berpikir soal  bagaimana mencukupi kebutuhan pupuk untuk area lahan sawah yng digarapnya. Karena  problem kelangkaan pupuk sampai saat ini belum ada solusinya. Ketersediaan pupuk subsidi bantuan dari pemerintah hanya mencukupi sebagian,  kekurangannya harus mengupayakan sendiri dengan harga nomal.  Selama ini kekurangan dan kelangkaan pupuk untuk lahan pertanian sudah menjadi problem klasik. Meskipun setiap tahunnya Kementan selalu menambah jumlah pupuk Subsidi, problem yang muncul selalu sama, yakni langka dan sulit diakses. . Kalaupun ada, petani merasa harganya cukup mahal sehingga memberatkan petani.

Selain masalah pupuk untuk pertanian, kondisi insfrastruktur  dusun Dawuhan juga sangat memprihatinkan. Sehingga warga  Dawuhan berharap pemerintah memberikan perhatian serius sehingga ada upaya perbaikan.  Karena kondisi jalan atau insfraattuktur yang baik,  akan menunjang kelancaran akses distribusi barang, jasa dan orang. .Baik jalan, jembatan ataupun akses penunjang lainnya. Selanjutnya, jika segala sesuatunya lancar akan ikut berperan dalam mendongkrak perekonomian desa yang berpengaruh terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat  desa.

Bagi warga masyarakat, agar bisa  memenuhi kebutuhan sehari hari, membutuhkan pendapatan yang stabil. Untuk  itu, memulihkan kondisi perekonomian yang sulit  paska dihantam pandemi, merupakan tugas bersama. Untuk itu masyarakat berharap  kehadiran Sri Hartatik, anggota DPRDJatim dari fraksi Golkar  bisa mengagendakan program program permberdayaan ekonomi bagi warga desa.  Harapan warga,  program yang melibatkan warga  ini  akan memberikan manfaat untuk meningkatkan pendapatan dan produktifitas masyarakat desa.  Kalaupun harapan masyarakat ini bisa direalisasikan, masyarakat berharap ada program pendampingan  yang bisa membimbing keahlian, bakat dan produktifitas warga.

Selain warga dewa ada beberpa komunitas yang juga ikut hadir di acara reses 3 Tahun 2021 ini. Yakni, komunitas seni dan komunitas sepeda onthel. Jumlah anggota yang cukup banyak  dan terus bertambah ini tentu sangat potensial untuk dilibatkan dalam program  program pembangunan  daerah. Selain peran besarnya dalam ikut  melestarikan tradisi dan budaya warisan leluhur  agar tetap eksis. Untuk itu komuntas seni berharap pemerintah memberikan perhatian serius  dengan  mengfasilitasi  keberadaannya. Misalkan , memadukan program kerja sama dengan  dinas pariwisata, sehingga kekayaan seni tetap terjaga eksis.

Menyikapi usulan tersebut, anggota Komsi D, DPRD Jatim ini akan sangat mendukung sepenuhnya, karena upaya meningjkatkan potensi  kesenian dan kekayaan budaya dan menggabungkannya  sebagai daya tarik  pariwisata akan  bisa berkontribusi kepada peningkatan PAD.  Membuka lapangan kerja baru juga mendongkrak pangsa  pasar produk daerah /UMKM.. Ujung ujungnya akan ikut berperan meningkatkan PAD.. Untuk itu, Sri Hartatik  berjanji akan mengkomunikasikan aspirasi warga dan masyarakat dengan pihak terkait agar segera ada tindak lanjut . Termasuk  upaya perbaikan insfraatruktur maupun,  program peningkatan kesejahteraan  ekonominya

”  Akan sangat  strategis bila ke depannya nanti kita akan  menjadikan kesenian dan kebudayaan  tradisional daerah ini  bisa menjadi  daya tarik  wisatawan dan memberikan nilai lebih untuk mendongkrak potensi pariwisata  daerah” ” ujar  politisi perempuan Partai Golkar ini.

Terakhir, kelompok pendidik dan  guru berharap ada perbaikan terhadap kesejahteraan guru yang selama ini masih sangat minim. Mereka berharap pemerintah melakukan evaluasi terkait kinerja para guru dan memberikan kompensasi yang layak atas kontribus mereka selama ini. Juga  usulan  pemantaban kurikulum pelajaran sekolah yang berbasis agama sebagai upaya menguatkan moral dan karakter anak.(nora)

 

Related posts

Muzammil Syafii Serap Aspirasi Pengusaha Mebel Pasuruan

neodemokrasi

Pemerintah Harus Sosialisasikan Bahaya Judi Online Secara Masif. Ditutup atau Sanksi Tegas

neodemokrasi

Rentan Memicu Krisis Pangan Nasional, DPW Nasdem Jatim Desak Pemerintah Cabut PP 85 Tahun 2021

neodemokrasi