Neo-Demokrasi
Kesra

PLN Peduli dan Alumni Unair Sidoarjo Bantu Warga Terdampak Covid-19

Penyerahan secara simbolis dari Senior Manajer SDM dan Umum PLN UIT JBTB Dwi Sugeng Prihartono kepada Ketua IV Ika Unair Sidoarjo Condro Sasmoro.

Sidoarjo, NEODEMOKRASI.COM – Pandemi Covid-19 yang belum diketahui kapan selesainya, mengundang keprihatinan semua pihak. Salah satunya adalah PT PLN (Persero) Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Timur dan Bali (UIT JBTB).

Lewat program Corporate Social Responsible (CSR) PLN Peduli Sesama, BUMN ini menggandeng Ikatan Alumni Universitas Airlangga (Ika UA) Cabang Sidoarjo. Kedua institusi ini menyalurkan bantuan kepada beberapa daerah yang terdampak Covid-19 di Sidoarjo dan Surabaya.

Program PLN Peduli ini berupa ketahanan pangan (paket sembako) dan alat pelindung diri (APD) yang diberikan kepada tenaga kesehatan (nakes) setempat.

Acara seremonial PLN Peduli ini dilakukan di kantor PT PLN (Persero) Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Timur dan Bali (UIT JBTB),  Jalan Suningrat No.45, Ketegan, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo, Rabu, 29 Juli 2020.

Menurut Senior Manajer SDM dan Umum PLN UIT JBTB  Dwi Sugeng Prihartono, total bantuan yang diberikan kali ini mencapai Rp145 juta. “Dari jumlah itu, bantuan yang berupa APD nilainya Rp 77 juta,” ujarnya.

Bantuan itu, kata dia, merupakan bentuk partisipasi pegawai PLN dalam penanganan Covid-19, terutama kepada masyarakat sekitar yang ikut terdampak virus asal Wuhan tersebut. “Kami berharap bisa meringankan beban masyarakat yang selama ini terdampak pandemi Covid-19,” ujarnya.

Bantuan berupa APD sengaja dilakukan karena mempertimbangkan kondisi pandemi yang belum ketahuan kapan bakal berakhir. “Kami juga bagikan masker, agar masyarakat setidaknya mau melindungi dirinya sendiri,” ujarnya.

Sedangkan sasaran bantuan adalah wilayah Puskesmas Trosobo, Kecamatan Taman, PKM Taman, Kecamatan Buduran, dan Kelurahan Keputih, Kecamatan Sukolilo, Surabaya.

Sementara, Ketua Ika Unair Sidoarjo drg Winaryo S. Perio mengatakan, pihaknya telah melakukan beberapa kerja sama dalam pencegahan Covid-19 dengan berbagai instansi. Di antaranya pemberian bantuan obat-obatan, APD lengkap, dan hazmat kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo. Kemudian, pemberikan sembako kepada RSUD Sidoarjo.

Pada bagian lain, Ketua IV Ika Unair Kabupaten Sidoarjo Condro Sasmoro menyebut,  pihaknya juga sudah menggelar webinar  bersama PLN UIT JBTB. Seminar virtual bertajuk Dampak Covid pada Masyarakat Indonesia Ditinjau dari Kesehatan, Ekonomi, Sosial, dan Psikologi pada  15 Mei 2020 lalu itu, mendapat animo cukup tinggi dari masyarakat.(dan)

 

Related posts

Ika Unair Sidoarjo Gandeng Dinas Pangan Sidoarjo Sosialisasi NKV

Rizki

Satgas TMMD Ajarkan Mengaji ke Anak-Anak

neodemokrasi

PGN Bakal Layani 154 Ribu Calon Pelanggan di Ibukota

Rizki