Neo-Demokrasi
Kesra

Para Anggota Satgas TMMD Salat Jumat Bersama Warga

Salat Jumat yang dilakukan Satgas TMMD dengan warga.

Sidoarjo, NEODEMOKRASI.COM – Beribadah merupakan salah satu kewajiban bagi umat manusia. Tak pandang agama Islam, Kristen, Hiindu bahkan Budha. Karena beribadah merupakan salah satu bentuk komunikasi antara manusia dengan pencipta-Nya.

Meski wabah Covid-19 masih bergentayangan di muka bumi, namun tak membuat manusia terlena dengan keadaan yang tengah dialaminya. Mereka tetap memiliki niat baik dalam pendekatan diri kepada Tuhannya.

Seperti halnya yang dilakukan di lokasi TMMD di Desa Kedungkembar, Kecamatan Prambon, Kabupaten Sidoarjo, Jumat (16/10). Di saat memasuki azan berkumandang, semua pekerjaan dan aktivitas serta merta dihentikan. Mereka bahkan menyegerakan bersuci dan melaksanakan ibadah Salat Jumat bersama warga.

Sementara, anggota Satgas TMMD ke-109 Kodim 0816/Sidoarjo yang beragama nonmuslim mempersilakan anggota yang agama Islam menjalankan ibadah Salat Jumat. Ini sebagai bentuk penghormatan antaragama.

“Kita harus menghormati antara agama satu dengan yang lain. Karena dengan kepercayaan masing-masing ini merupakan hak mereka dalam menentukan pilihan ajaran yang dianutnya,” kata Pelda Jupri Umar salah satu anggota Satgas TMMD ke-109.(dan)

Related posts

SPJ 2 Sidoarjo Terus Tingkatkan Prestasi Siswa

Rizki

Pemkab Sidoarjo Kucurkan Dana Miliaran Bangkitkan UMKM

Rizki

Pasokan Sapi Lokal di Surabaya Berkurang

Rizki