Neo-Demokrasi
Headline Jatim Umum

Ignasius Jonan Jabat Ketua Umum Yayasan Widya Mandala Surabaya

Surabaya, NEODEMOKRASI.COM. Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM),2016-2019, Drs. Ignasius Jonan, CPA.,M A,  dilantk secara resmi  oleh Uskup Surabaya  Mgr. Vincentius Sutikno Wisaksono sebagai Ketua Umum Yayasan Widya Mandala Surabaya(YMMS)  periode 2021 – 2026  pada Jumat (18/6) . Proses pelantikan digelar  daring dan luring dengan menerapkan prokes ketat di di Lobby Gedung Auditorium Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS),. kampus Pakuwon City,.  Pria yang pernah menjabat menteri  dua kali di kabinet kerja Jokowi sebagai Menteri Perhubungan dan Menteri ESDM,   ini menggantikan posisi Prof. Drs. Ec. Henky Supit, Ak., CA.,ketua yayasan sebelumnya..

Ignasius Jonan memberikan sambutan selaku Ketua Umum YWMS periode 2021 – 2026

Pada pelantikan organ YWMS periode 2021-2026 ini juga diwarnai beberapa wajah dan nama baru  baik di jajaran Dewan Pembina, Dewan Pengawas, maupun Dewan Pengurus. Ketua Dewan Pembina YWMS  yang juga uskup Surabaya, Mgr. Vincentius Sutikno Wisaksono, mengatakan,.  selain asli Surabaya, Ignasius Jonan yang  beragama Katolik,  ingin berkontribusi pada pengembangan dunia pendidikan melalui karya Yayasan Widya Mandala Surabaya. Di samping pengalaman mumpuni  dan segudang prestasi sebelumnya sebagai Menteri Perhubungan, Menteri Energi Sumber Daya dan Mineral, serta Direktur Kereta Api Indonesia, yang diharapkan mampu  bisa membawa YWMS menjadi lebih baik lagI.

“Ilmu baru dan Prodi baru harus semakin dikembangkan karena perkembangan zaman yang cepat. Dan tentu dengan seizin Uskup, Bersama Rektor saya akan berusaha membawa UKWMS lebih maju lagi. Persaingan Perguruan Tinggi pun begitu ketat, Saya akan berusaha sebaik mungkin mengembangkan UKWMS” ujar  Jonan, ketua umum YWMS  yang disampaikan secara  luring. Ia  juga mencanangkan beberapa ide inovatif  tentang memanfaatkan penggunaan energi solar panel dan energi terbarukan di kampus UKWMS.

Sementara itu, Rektor  kampus  bermoto a life improving university , Unika Widya Mandala Surabaya, Drs. Kuncoro Foe, G.Dip.Sc., Ph.D., Apt , mengatakan pihaknya sangat optimis dengan masa depan UKWMS   dengan bergabungnya  Ignasius Jonan di  pucuk pimpinan YWMS  ke depan,

“ Tantangan ke depan akan selalu ada, namun harapan baik selalu dipanjatkan. Harapan kami dengan bergabung dan dilantiknya bapak Ignasius Jonan sebagai ketua umum YWMS akan dapat meningkatkan kinerja Tridharma Perguruan Tinggi yang dilaksanakan oleh UKWMS,” pungkas Drs. Kuncoro Foe, G.Dip.Sc., Ph.D., Apt.

Figur Ignasius Jonan  tidak  hanya dikenal secara luas di pemerintahan  Republik  Indonesia. Namun  ia juga  bukan orang baru di lingkungan,kampus yang terakreditasi A., UKWMS. Pada 6 April 2019 lalu, ia pernah hadir memberikan Kuliah Umum Wawasan Kebangsaan untuk para Sivitas Akademika UKWMS.. Laki laki yang mengenyam pendidikan jenjang sekolah menengah di SMP St Lous Surabaya dan jenjang SI di Unair  ini juga dikenal piawai dalam manajemen di sektor keuangan. Sempat menjabat  direktur di bank swasta daan pimpinan di BUMN yang bergerak di sektor jasa keuangan sebelum bergabung dengan kabinet kerja Jokowi.(nora)

Related posts

Gelar FGD, Prodi AP Umsida Usulkan 5 Rekomendasi untuk Pemkab Sidoarjo

Rizki

Tracing 19 Warga agar Covid-19 Tak Sampai Meluas

Rizki

Penyebab dan Solusi Mika Headlamp Mobil Berembun

Rizki